KAMIS, 04 JULI 2024

Samarinda - Tepat Kamis, 07 Juli 2024 merupakan Hari Keluarga Nasional Ke-31 dirayakan dengan meriah melalui pelaksanaan Festival Bangga Kencana Ke-2 di Halaman Gor Segiri, Jln. Kesuma Bangsa, Samarinda. Acara yang diselenggarakan oleh DPPKB Kota Samarinda ini menjadi momentum penting untuk mempererat kebersamaan dan keharmonisan dalam keluarga.

Acara yang dihadiri oleh berbagai tokoh penting termasuk Wali Kota, Wakil Wali Kota, Dandim 0901, Kapolres Kota Samarinda, Ketua DPRD Kota Samarinda, Ketua Komisi IV DPRD Kota Samarinda, serta sejumlah kepala perangkat daerah dan instansi terkait lainnya ini bertujuan untuk menggalang komitmen bersama dalam memajukan kesejahteraan keluarga di Kota Samarinda.

Dirut Varia Niaga dan Kemeneg Kota Samarinda turut hadir dalam acara ini sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan yang mengedepankan nilai-nilai kekeluargaan dan kepedulian terhadap masyarakat. Selain itu, seluruh Camat dan Lurah se-Kota Samarinda juga turut serta dalam menyemarakkan acara ini dengan berbagai kegiatan dan pameran yang mengedukasi masyarakat tentang pentingnya peran keluarga dalam pembangunan sosial.

Festival Bangga Kencana Ke-2 ini tidak hanya sebagai ajang hiburan semata, tetapi juga sebagai bentuk komitmen kita semua untuk menjaga dan memperkuat keluarga sebagai pilar utama dalam membangun Kota Samarinda yang lebih baik. Acara yang dipenuhi oleh berbagai kegiatan seni, budaya, dan olahraga ini diharapkan dapat memberikan inspirasi positif bagi masyarakat dalam membangun keluarga yang harmonis dan sejahtera.

Selamat datang di Website Resmi Kelurahan Selili
Ibu Kartini memakai Kebaya Semoga Kelurahan Selili Semakin Jaya